Minggu, 02 Oktober 2016


Yang Perlu Diperhatikan Memilih Memori 

RAM


a)      Jenis dan tipe RAM : sesuaikan dengan motherboard yang akan digunakan SDRAM , DDR , DDR2 , DDR3 dan yang terakhir DDR4 . Ini biasanya bisa dilihat pada papan motherboard , karena memory RAM yang tidak cocok tidak akan masuk pada slot memory pada motherboard.

b)      Capacity : ditentukan oleh satuan MB bahkan sekarang sudah GB . Semakin besar kapaistas RAM semakin cepat kerja computer . Kapasitas memory RAM biasanya 128 MB , 256 MB , 512 MB , 1 GB , 2 GB , bahkan sekarang ada yang 4 GB .

c)       FSB (Front Side Bus) : besarnya jalur data antara prosessor dan RAM . FSB diibaratkan dalam lalu lintas adalah jalan tol , semakin lebar dan banyak jalan tol , maka semakin cepat pula lalu lintas kendaraan . Kalau di computer kendaraan ini adalah aliran data.
Dalam memilih memori RAM sebaiknnya FSB nya disesuaikan dengan FSB motherboard , agar diperoleh kinerja yang maksimal . Misalnya Vi-Gen 512 MB DDR2 PC6400 berarti memiliki FSB 800 MHz (PC6400 dibagi 8 byte).

Memory Type
Clock Speed
Name
Bandwith Single-Channel
Bandwith Dual-Channel
DDR266
133 MHz DDR

2,100 MB/s
4.200 MB/s
DDR333
166 MHz DDR
PC2100
2,700 MB/s
5,400 MB/s
DDR400
200 MHz DDR
PC2700
3,200 MB/s
6,400 MB/s
DDR2-400
200 MHz DDR
PC3200
3,200 MB/s
6,400 MB/s
DDR2-533
266 MHz DDR
PC2-3200 TM
4,266 MB/s
8,533 MB/s
DDR2-667
333 MHz DDR
PC2-5300TM
5,333 MB/s
10, 666 MB/s
DDR2-800
400 MHz DDR
PC2-6400TM
5,333 MB/s
12,800 MB/s

d)      Bandwith : besarnya data yang dapat diproses dalam satu detik , dengan satuan (MB/s) . Pada memory tipe DDR biasanya dicantumkan ukuran bandwith-nya , Misalnya Vi-Gen 512 MB DDR2 PC6400 berarti memiliki bandwith 6.400 MB/s , artinya dalam satu detik data dapat diproses sebesar 6.400 MB.


e)      Jumlah IC : jumlah IC dalam keeping memori RAM , semakin banyak jumlah IC semakin sedikit jumlah kapasitas per IC . Tidak ada perbedaan kualitas kecepatan yang dihasilkan baik IC banyak maupun sedikit , terutama sejak jenis memori DDR ke atas . Namun untuk memori jenis SDRAM , pernah dijumpai motherboard yang hanya support dengan memori RAM dengan jumlah IC tertentu , meskipun itu jarang sekali dijumpai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar