Minggu, 16 Oktober 2016


Troubleshooting Sound Card


A.      Kasus 1
Bisa mendengar file WAV dan games dengan sangat baik , tetapi CD audio tidak bisa terdengar.
Solusi :
Kemungkinan tidak ada kabel penghubung antara sound card dengan CD-ROM . Buka casing komputer dan pastikan ada kabel yang menghubungkan ke AUDIO OUT yang ada di CD-ROM dan kabel yang menghubungkan ke CD in pada sound card. Serta pastikan volume dari CD AUDIO tidak diam.

B.      Kasus 2
Meng-upgrade windows 98 ke windows 2000 tetapi sound card tidak bekerja dengan baik.
Solusi :
Beberapa sound card tidak mendukung windows 2000 atau tidak tersedianya driver sound card tersebut pada windows 2000 . Untuk menangani masalah tersebut , hubungi pembuat sound card untuk meminta driver sound card yang sesuai dengan windows 2000.

C.      Kasus 3
Mempunyai 4 speaker pada sound card tetapi yang bekerja hanya 2 speaker.
Solusi :
Pertama , pastikan kesalahan atau masalah tidak terjadi pada speaker . Untuk menangani masalah tersebut , masuk ke pengaturan sound card dan aktifkan pengaturan dari 4 speaker tersebut.

D.      Kasus 4
Suara hanya keluar dari satu loud speaker.
Solusi :
Kemungkinan menggunakan fasilitas mono untuk loud speaker yang stereo. Atau bisa juga terjadi driver yang diinstal tidak berjalan dengan baik. Pada beberapa sistem , jika driver dari sound card tidak tersedia pada file CONFIG.SYS , hanya memiliki satu sound , yaitu sebelah kiri. Jadi , yang akan keluar suara mono.

E.       Kasus 5
Tidak ada suara yang keluar dari audio/music pada CD.
Solusi :
Beberapa kondisi bisa menyebabkan permasalahan ini, perhatikan hal-hal berikut.
1)      Pilihan pada Microsoft Volume Control atau volume slider tidak berjalan dengan baik.
2)      Cek dan hubungkan headphones ke stereo phone jack pada CD-ROM yang terletak di bagian depan , sesuaikan pengaturan volume pada driver tersebut. Jika suara tetap tidak keluar ke headphones , cek koneksi kabel audio CD dari CD-ROM drive ke audio card.
3)      Pastikan loud speaker sudah terhubung dengan baik pada konektor audio atau sound card.

F.       Kasus 6
Port joystick tidak bekerja dengan baik.
Solusi :
1)      Port audio yang ada pada joystick mengalami konflik dengan port joystick yang lain pada sistem. Non-aktifkan port audio yang ada pada joystick dan gunakan port audio joystick yang ada di sistem.
2)      Driver joystick , yaitu MSJSTICK.DRV dan VJOYD.VXD , mungkin belum diinstal.

G.     Kasus 7
Komputer menjadi hang dan restart selama proses instalasi.
Solusi :
1)      Ada perangkat keras yang konflik dengan perangkat lain yang ada di sistem.
2)      Audio card tidak berada pada slot yang benar.
3)      Perangkat yang menggunakan bus PCI bertentangan dengan aktivitas dari audio card.

H.      Kasus 8
Sound card tidak mengeluarkan suara dan tidak menemukan konflik yang terjadi.
Solusi :

Cek pengaturan volume pada indicator sound card yang ada di taskbar , atau juga bisa dengan cara masuk ke volume setting dan pastikan semua pilihan yang ada tandanya diam (un-muted) , tanda P pada kotak un-muted tersebut dihilangkan dan volume suara jangan dibuat minimal. Cek volume speaker yang ada atau coba ganti dengan speaker yang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar