Istilah-Istilah Pada RAM
a)
Speed
Speed atau kecepatan , menjadi factor
penting dalam pemilihan sebuah modul memory . Bertambah cepatnya CPU , ditambah
dengan pengembangan digunakannya dual-core , membuat RAM harus memiliki
kemampuan yan lebih cepat untuk dapat melayani CPU.Ada beberapa parameter
penting yang akan berpengaruh dengan kecepatan sebuah memory.
b)
Megahertz
Penggunaan istilah ini , dimulai pada zaman
kejayaan SDRAM .Kecepatan memori ,mulai dinyatakan dalam megahertz (MHz) . Dan
masih tetap digunakan , bahkan sampai pada DDR2 . Perhitungan berdasarkan
selang waktu (periode) yang dibutuhkan antara setiap clock cycle . Biasanya
dalam orde waktu nanosecond . Seperti contoh pada memory dengan actual clock
speed 133MHz , akan membutuhkan acces time 8 ns untuk 1 clock cycle.
c)
PC rating
Pada modul DDR , sering ditemukan istilah
misalnya PC3200 .Untuk modul DDR2 ,PC2-3200 .Dari mana angka ini muncul ?
Biasa dikenal dengan PC rating untuk modul
DDR dan DDR2 . Sebagai contoh kali ini adalah sebuah modul DDR dengan clock
speed 200MHz . Atau untuk DDR rating disebut DDR400 . Dengan bus width 64-bit ,
maka data yang mampu ditransfer adalah
25.600 mengabit per second (400 MHz x 64-bit) . Dengan 1 byte = 8-bit) , maka
dibulatkan menjadi 3.200 MBps (Megabyte per second) . Angka throughput inilah
yang dijadikan nilai dari PC rating . Tambahan angka “2” , baik pada PC rating
maupun DDR rating , hanya untuk membedakan antara DDR dan DDR2.
d)
CAS latency
Akronim CAS berasal dari singkatan column
addres strobe atau column addres select . Arti keduanya sama , yaitu lokasi
spesifik dari sebuah data array pada modul DRAM . CAS latency atau juga sering
disingkat dengan CL , adalah jumlah waktu yang dibutuhkan (dalam satuan clock
cucle) selama delay waktu antara data request dikirimkan ke memory controller
untuk proses read , sampai memori modul berhasil mengeluarkan data output .
Semakin rendah spesifikasi CL yang dimiliki sebuah modul RAM , dengan clock
speed yang sama , akan menghasilkan akses memori yang lebih cepat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar